MUSYAWARAH CABANG GERAKAN PRAMUKA LAHAT, PILIH SECARA AKLAMASI FITRZAL KHOMISI

Sabtu, 28-Desember-2024, 16:01


LAHAT – Muscab kwarcab gerakan pramuka lahat hari ini agendakan pemilihan ketua kwartir cabang gerakan Pramuka Kwarcab lahat untuk periode thn 2025-2030 yang dilaksanakan di Boolroom Hotel Santika lahat, Sabtu 28/12/2024

Kegiatan Musyawarah Cabang Gerakan Pramuka lahat ini dihadirkan oleh seluruh kecamatan dari 24 kecamatan yang ada di Kabupaten lahat dengan mengutus 3 orang pengurus kwartir ranting yaitu Ketua , sekertaris dan Ketua Cabang Ranting

Dalam Muscab gerakan Pramuka lahat hari ini terpilih secara aklamasi yaitu Kak Fitrizal khomisi ST. M.Si untuk memimpin Gerakan Pramuka Lahat periode 2025- 2030

Dalam sambutannya Ketua Kwarcab gerakan Pramuka Lahat Fitrizal khomisi,ST.,M.Si menyampaikan rasa terimakasih atas kepercayaan seluruh ranting gerakan Pramuka Lahat se Kabupaten Lahat telah mengamanatkan saya untuk memimpin Gerakan Pramuka selama 5 tahun ke depan , uajrnya

Dirinya berharap seluruh Kwartir ranting dan Cabang gerakan pramuka sekabupaten lahat akan semakin kompak dan lebih maju lagi lanjutnya

Usai giat acara muscab gerakan pramuka Lahat acara tambahan dilanjutkan dengan Penyerahan Tanda Kecakapan Pramuka Garuda kepada perwakilan Pramuka Siaga, Penggalang, dan Penegak se-Kab. Lahat yaitu dari kecamatan Mulak ulu diwakili oleh JERY EMARISTI dari SMA Negeri 1 Mulak ulu

Untuk Penilaian Kwaran Tergiat juga ditentukan melalui hasil Supervisi oleh Tim dari Kwarcab Lahat, yang hadir ke Setiap Kwartir ranting se-Kabupaten Lahat

Dari ketua Kwartir ranting gerakan pramuka kecamatan Mulak ulu Priyanto, S.Pd mengucapkan rasa terimakasih kepada seluruh Kwaran, Mabiran, Kamabigus Kepala Sekolah dan seluruh anggota Pramuka sekecamatan Mulak ulu yang telah mendapatkan predikat Kwaran Tergiat, terimakasih juga atas dukungan semangatnya atas kemajuan Gerakan Pramuka di kecamatan Mulak ulu, tetap semangat dan kompak selalu ungkapnya

HERN4N/LO

Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT - Kamis, 17-April-2025 - 20:25

BELAJAR DARI SEJARAH

selengkapnya..

Loading poll ...

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater