Kecamatan Merapi Timur Tuan Rumah Musrenbang RKPD Pemkab Lahat Tahun 2026

Senin, 3-Februari-2025, 19:05


Lahatonline.com, Lebuay Bandung – Kecamatan Merapi Timur, pada hari ini ditunjuk sebagai tuan rumah penyelengaraan Musrenbang RKPD tahun 2026 pemkab Lahat. Acara tersebut dihadiri langsung oleh kepala Bappeda Lahat, Feryansyah Eka Putra, Anggota Dewan Dapil II Merapi Area, Camat Merapi Timur Aria Pulun, SE sebagai tuan rumah, camat Merapi selatan, Sabaruddin, Camat Merapi barat, Dahrifa Gustian, ketua TPP KK kecamatan, Perwakilan pihak perusahaan, para kepala desa, ketua forum desa, BPD, kepala puskes, tokoh adat dan tokoh masyarakat Merapi area. Senin, (03/02/25).

Dalam sambutannya, Camat Merapi Timur, Aria Pulun menyampaikan Terima kasih kepada seluruh yang hadir dalam acara tersebut.

“Mari kita ikuti acara musrenbang ini dengan baik, kegiatan musrenbang ini berdasarkan undang-undang nomor 25 tahun 2004 tentang sistem perencanaan pembangunan nasional Peraturan Menteri Dalam Negeri tahun 2017 tentang perencanaan pengendalian dan evaluasi Pembangunan Daerah tata cara evaluasi Rancangan peraturan daerah tentang rpjd jpd dan rpjmd serta tata cara perubahan RPG ini RPJM dan rkpd, maksud dan tujuan membahas dan menyepakati acara kegiatan pembangunan desa yang menjadi kegiatan Prioritas pembangunan di wilayah kecamatan yang ada di Dapil, membahas dan menyepakati kegiatan fasilitas pembangunan di wilayah Dapil 2 yang tercakup dalam prioritas kegiatan.

“Mudah-mudahan dengan adanya musrenbang ini, dapat menampung seluruh usulan yang menjadi skala prioritas untuk pembangunan infrastruktur ditahun 2026,” Kata camat singkat.

Sementara itu, kepala Bappeda Lahat Feryansyah Eka Putra menyampaikan, acara Musrenbang merupakan wadah sekaligus proses pembangunan dari bawah dan juga momen yang sangat strategis dan efektif bagi kita untuk mengkomunikasikan dan mengkoordinasikan pelaksanaan pembangunan daerah serta mewujudkan pencapaian dari tujuan dan sasaran kegiatan pembangunan, berusaha menampung aspirasi dan kebutuhan masyarakat sesuai dengan situasi dan kondisi yang berkembang terkini.

Perencanaan dalam suatu kegiatan sangatlah penting, melalui musrembang Kecamatan inilah diharapkan segala permasalahan dan kebutuhan masyarakat mulai dari Desa hingga Kecamatan dapat terakomodir dan terlaksana dengan baik, oleh karena itu hendaknya dilaksanakan dengan tertib lancar penuh kesungguhan hingga dapat menghasilkan usulan program kegiatan yang super prioritas realistis dan berkualitas berdasarkan kebutuhan masyarakat bukan keinginan orang atau kelompok dan sesuai dengan program prioritas yang mengacu pada isu strategis dan arah kebijakan tahun 2026.

Pemerintah melalui stakeholder teknis diupayakan dapat bergerak Selaras terintegrasi dengan sasaran utama pembangunan pada kelompok-kelompok masyarakat miskin yang ada di desa serta memperhatikan isu yang sedang melanda dunia yang berdampak dalam kehidupan masyarakat kita.

Beranjak dari berbagai hal yang telah diuraikan di atas maka tema rencana kerja pemerintah daerah tahun 2026 pemantapan tata kelola pemerintahan dan pelayanan publik, kedua pemantapan perekonomian inklusif, yang ketiga pemantapan kualitas lingkungan hidup yang berkelanjutan didasari oleh Pentingnya kegiatan musrenbang. Ini Sudah Selayaknya seluruh pemangku kepentingan di setiap Kecamatan memberi perhatian serius dan optimal terhadap rangkaian proses ini Serta terlibat aktif sehingga tujuan untuk menjadikan musrenbang sebagai instrumen penting dalam perencanaan dan penganggaran partisipatif dapat kita wujudkan, saat ini perlu kita ketahui dan pahami bersama bahwa proses perencanaan pembangunan dan penganggaran sudah menggunakan aplikasi melalui sistem informasi Pemerintah Daerah atau sipd dan sudah terintegrasi, sampainya.

Usai sambutan, dilaksanaka penandatanganan kesepakatan pembangunan skala prioritas tahun 2026 oleh seluruh stek holder yang hadir.

Dias

Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT - Kamis, 17-April-2025 - 20:25

BELAJAR DARI SEJARAH

selengkapnya..

Loading poll ...

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater