Pj Bupati Lahat Imam Pasli Resmikan Gedung Baru Puskesmas Merapi Timur

Kamis, 13-Februari-2025, 18:56


ARAHAN – Penjabat Bupati Lahat, Imam Pasli, S.STP., M.Si., meresmikan gedung baru Puskesmas Merapi I yang terletak di Desa Arahan, Kecamatan Merapi Timur kabupaten Lahat, kamis (13/02).

Peresmian ini bertujuan untuk meningkatkan mutu pelayanan kesehatan dengan implementasi Integrasi Pelayanan Kesehatan Primer (ILP).

Gedung baru ini dirancang dengan kapasitas yang lebih besar dibandingkan gedung lama, memberikan ruang lebih untuk pelayanan yang lebih optimal bagi masyarakat.

Hadir dalam acara peresmian tersebut Asisten II, Kepala Bappeda, Plh Kadinkes Lahat, Perwakilan Perusahaan, Danramil, Polsek, Camat Merapi Timur, serta Camat Merapi Selatan, yang turut mendukung terlaksananya pembangunan fasilitas kesehatan ini.

Dalam sambutannya, Penjabat Bupati Lahat, Imam Pasli, memberikan apresiasi yang tinggi atas pembangunan Puskesmas Kraton dan berharap agar pelayanan dasar yang diberikan oleh Puskesmas Merapi I dapat dilakukan sesuai dengan standar yang ditetapkan. Ia menekankan pentingnya pelayanan yang berkualitas dan memperhatikan keselamatan pasien.

“Pembangunan sumber daya manusia yang berkualitas membutuhkan pondasi yang kuat, dan pondasi itu adalah kesehatan. Jika masyarakatnya sehat, maka pendidikan dan pengetahuan akan lebih mudah dikembangkan. Dengan fasilitas kesehatan yang berkualitas dan gedung yang representatif, kami berharap pelayanan kesehatan di Puskesmas Merapi I dapat terus ditingkatkan,” ungkap Imam Pasli.

Selain itu, Penjabat Bupati juga menjelaskan mengenai pentingnya Integrasi Pelayanan Kesehatan Primer (ILP), yang merupakan pendekatan baru dalam sistem pelayanan kesehatan. ILP berorientasi pada kebutuhan layanan di setiap siklus kehidupan dan disampaikan secara komprehensif serta terintegrasi antara berbagai tingkatan fasilitas kesehatan. Layanan ini terbagi dalam lima klaster: Klaster 1 (Manajemen), Klaster 2 (Ibu dan Anak), Klaster 3 (Usia Dewasa dan Lansia), Klaster 4 (Penanggulangan Penyakit Menular), serta Klaster 5 (Lintas Klaster).

Acara peresmian ditandai dengan pemotongan pita oleh Penjabat Bupati Lahat dan dilanjutkan dengan peninjauan gedung baru dan ruang pelayanan. Dengan fasilitas yang lebih lengkap dan kapasitas yang lebih besar, diharapkan Puskesmas Merapi I dapat memberikan pelayanan kesehatan yang lebih baik dan merata bagi masyarakat di Desa Arahan dan sekitarnya.

Pembangunan Puskesmas ini menjadi salah satu langkah penting dalam mewujudkan Kabupaten Lahat yang sehat dan maju, serta mendukung terciptanya sumber daya manusia yang berkualitas di masa depan.

Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

Opini Kamis, 10-April-2025 - 09:16

Car Free Day dan Lubuk Larangan?

selengkapnya..

Loading poll ...

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater