Mantan Kapolres Lahat Roby Karya Adi Pecah Bintang

Jumat, 14-Februari-2025, 21:36


Lahatonline.com, Jakarta – Mantan Kapolres Lahat tahun 2018 Roby Karya Adi, SIK.MH resmi menyandang pangkat Brigadir Jendral Polisi (Brigjen Pol) setelah dirinya di promosikan dalam jabatan baru sebagai Kepala BNNP Bengkulu Provinsi Bengkulu.

Sebelumnya, dirinya menjabat Kasubdit Intelijen Teknologi Direktorat Intelijen BNN RI, yang menggantikan Brigjen Pol Marjuki, S.Ik M.Si yang menjabat Kepala BNNP Nusa Tenggara Barat (NTB). Pelantikan ini berlangsung pada Rabu (8/1/2024) di Kantor BNN RI Pusat Jakarta. Dan hari ini, dirinya bersama 22 Pejabat Tinggi (PATI) Polri naik pangkat dari Kombes Pol menjadi Brigjen Pol atau Bintang Satu.

Menariknya, Roby bukan pertama kalinya menjabat di Sumatera. Dari informasi terhimpun, pernah menjabat Kapolres Lahat Provinsi Sumatera Selatan, hingga bulan November tahun 2018 ditarik menjadi Wadirsus Polda Sumatera Selatan. Kemudian pada tahun 2021 pernah menjabat Kabid Berantas BNNP Jawa Barat.

Tentu pengalaman selama menjabat di BNN RI membawa angin segar dalam menangani kasus penyalahgunaan narkoba, terlebih lagi dibidang intelijen teknologi atau cyber crime. Dimana setiap pengungkapan kasus terjadi di Bengkulu, para pelaku menggunakan handphone dengan kurir dalam operasi peredaran nya.

Berikut daftar Pati peserta Korps Raport:

  1. Komjen Pol Drs. Imam Sugianto, M.Si selaku Astamaops Kapolri
  2. Komjen Pol Drs. Yan Sultra Indrajaya, S.H selaku Pati Itwasum Polri (Penugasan Pada Kemenimipas)
  3. Komjen Pol Drs. I Ketut Suardana, M.Si selaku Pati Bareskrim Polri (Penugasan Pada BP2MI)
  4. Irjen Pol Asep Safrudin, S.I.K., M.H selaku Kapolda Kepri
  5. Irjen Pol Drs. Agus Suryonugroho, S.H., M.Hum selaku Kakorlantas Polri
  6. Irjen Pol Drs. Mashudi selaku Pati Bareskrim Polri (Penugasan Pasa Kemenimipas)
  7. Irjen Pol Drs. Ratna Pristiana Mulya selaku Pati Baintelkam Polri (Penugasan Pada Kemenimipas)
  8. Irjen Pol Muhammad Zainul Muitaqien, S.H., S.I.K., Map selaku Pati Bareskrim Polri (Penugasan Pada BNN)
  9. Irjen Pol Alexander Sabar, S.I.K., M.H selaku Pati Bareskrim Polri (Penugasan Pada Kemenkomdigi)
  10. Irjen Pol R. Ahmad Nurwakhid, S.E., M.M selaku Pati Densus 88 AT Polri (Penugasan Pada Kemenko PMK)
  11. Irjen Pol Purwolelono, S.I.K., M.M selaku Pati Lemdiklat Polri (Penugasan Pada Lemhannas Rl)
  12. Irjen Pol Trio Santoso, S.H selamu Pati Ssdm Polri (Penugasan Pada Lemhannas Rl)
  13. Irjen Pol Chaidir, S.H.. S.I.K., M.Si., M.P.P., M.Han selaku Pati Lemdiklat Polri (Penugasan Pada Lemhannas Rl)
  14. Brigjen Pol Dr. Arif Fajarudin, S.I.K., M.H., M.A.P selaku Pati SSDM Polri (Penugasan Pada Kementrian ESDM)
  15. Brigjen Pol Anton Setiyawan, S.H.. S.I.K., M.H selaku Pati Bareskrim Polri (Penugasan Pada BNN)
  16. Brigjen Pol Anang Triwidiandoko, S.I.K selaku Pati Bareskrim Polri (Penugasan Pada BNN)
  17. Brigjen Pol Roby Karya Adi, S.I.K., M.H selaku Pati Bareskrim Polri (Penugasan Pada BNN)
  18. Brigjen Pol Dr. Supiyanto. M.Si selaku Pati Bareskrim Polri (Penugasan Pada BNN)
  19. Brigjen Pol Arman Achdiat, S.I.K., M.Si selaku Pati Korlantas Polri (Penugasan Pada BIN)
  20. Brigjen Pol Raja Sinambela, S.H selaku Penugasan Pada BP2MI
  21. Brigjen Pol Frans Tjahyono, S.I.K., M.H selaku Penugasan Pada Kementrian Lingkungan Hidup
  22. Brigjen Pol Achmadi, S.I.K., M.H selaku Penugasan Pada Kementerian Ekonomi Kreatif.

Dias

Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

Opini Kamis, 10-April-2025 - 09:16

Car Free Day dan Lubuk Larangan?

selengkapnya..

Loading poll ...

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater