SD N 10 KECAMATAN MULAK ULU GELAR PESANTREN KILAT RAMADHAN 1446 H

Senin, 17-Maret-2025, 20:18


LAWANG AGUNG MULAK – Kegiatan keagamaan siswa-siswi di bulan suci ramadhan tepatnya di SDN 10 Kecamatan mulak ulu program Pesantren Kilat selama 3 hari dalam rangka mendalami tentang ilmu keagamaan, Desa Lawang agung mulak , Kecamatan Mulak ulu , kabupaten Lahat, Senin 17/03/2025

Program Pesantren kilat adalah kegiatan yang lazim dilaksanakan pada saat bulan suci ramadhan, seprti halnya dengan SDN 10 Kecamatan Mulak ulu ini bertujuan untuk memperkaya wawasan dan karakter siswa-siswi didalam ajaran Agama islam

Melalui kegiatan pesantren kilat ini, siswa diajak untuk belajar tentang nilai-nilai keislaman seperti Belajar Wudhu dan Shalat wajib maupun sunnah, Membaca Alqur’an serta menghapal surat-surat pendek dan lainya

Dikatakan Kepala sekolah SDN 10 Kecamatan mulak ulu Hanafi, S.Ag dalam kesempatan tersebut dirinya menyampaikan bahwa dalam kegiatan Pesantren kilat ini diharapkan nantinya mempunyai karakter dan akhlak yang mulia, serta mengasah keterampilan ibadah dengan bimbingan para dewan guru

Hanafi didalam kesempatan kegiatan Pesantren hari ini juga mengharapkan dengan kegiatan pesantren kilat banyak mendapatkan manfaat yang diperoleh oleh siswa diantaranya : Menanamkan nilai-nilai keislaman, Meningkatkan kedisiplinan dan kemandirian serta Membentuk akhlak dan karakter yang mulia tuturnya

Masih kata Hanafi dirinya berharap kepada seluruh siswa-siswinya apa yang didapatkan dalam pelajaran Pesantren kilat ini hendaknya bisa diterapkan ditengah masyarakat dalam kegiatan sehari-harinya lanjutnya

Dalam pantawan awak media kegiatan Pesantren kilat di SDN 10 Kecamatan Mulak ulu hari ini berjalan lancar dengan suasana yang ramah tamah

HERN4N/LO

Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

Opini Kamis, 10-April-2025 - 09:16

Car Free Day dan Lubuk Larangan?

selengkapnya..

Loading poll ...

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater