Wabup Lahat Widia Ningsih Kunjungi Keluarga Korban Kebakaran di Desa Karang Anyar

Jumat, 28-Maret-2025, 20:41


KARANG ANYAR – Wakil Bupati Lahat, Widia Ningsih SH MH, berkesempatan mengunjungi keluarga korban kebakaran yang terjadi di Desa Karang Anyar Kabupaten Lahat.

Dalam kunjungannya, Widia memberikan dukungan moril serta bantuan untuk meringankan beban para korban yang terdampak musibah tersebut.

“Kami turut berduka atas musibah ini. Semoga para korban dan keluarga selalu diberikan kesehatan serta ketabahan dalam menghadapi ujian ini,” ujar Widia Ningsih, (27/03).

Ia juga menegaskan bahwa setiap cobaan adalah bagian dari cara Tuhan mendekatkan hamba-Nya kepada-Nya.

“Dalam kesulitan, ingatlah bahwa Allah Maha Mengetahui yang terbaik. Kita harus tetap kuat dan saling mendukung satu sama lain,” tambahnya.

Selain memberikan bantuan langsung, Widia juga mengajak masyarakat sekitar untuk bergotong

royong membantu keluarga yang terdampak. “Semangat kebersamaan dan kepedulian sosial harus terus kita jaga, karena dengan saling membantu, kita bisa bangkit lebih kuat,” tuturnya.

Pemerintah Kabupaten Lahat berkomitmen untuk terus mendampingi para korban agar dapat segera pulih dari dampak kejadian ini. Bantuan lanjutan pun akan terus dikawal agar dapat dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya.

(YOKI)

Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

Loading poll ...

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater