Sat Lantas Polres Lahat Pasang 16 Titik Kamera CCTV Di Kota Lahat, Ini Tujuannya

Selasa, 4-Maret-2025, 20:19


Lahatonline.com, Lahat – Satlantas Polres Lahat, bekerja sama dengan Polsek Merapi dan Dinas Perhubungan Lahat, telah berhasil memasang 20 kamera CCTV di sejumlah titik strategis di wilayah tersebut.

Sebanyak 14 kamera dipasang di kawasan Merapi, sementara 16 titik lainnya terpasang di Kecamatan Kota Lahat.

Hal ini dibenarkan oleh Kasat Lantas Polres Lahat Iptu Joni Albert saat diwawancarai media ini disela pembagian takjil didepan rumah dinas Kapolres Lahat, Selasa, (04/03/25).

Pemasangan kamera CCTV ini bertujuan untuk meningkatkan pengawasan terhadap lalu lintas serta mencegah terjadinya kejahatan di jalanan.

Kapolres Lahat, AKBP God Parlasro Sinaga S.Ik, melalui Kasat Lantas Iptu Dr. Jhoni Albert SH MH, menjelaskan bahwa pemasangan CCTV ini memanfaatkan teknologi terkini, di mana petugas yang berwenang dapat memantau kondisi di lapangan secara real-time melalui handphone mereka. Dengan demikian, petugas dapat mengawasi dan menanggapi situasi dengan cepat, baik untuk mengurai kemacetan maupun untuk mencegah tindak kejahatan.

““Dengan adanya pemasangan CCTV ini, harapannya kita bisa memantau kondisi lalu lintas dan keamanan secara lebih efisien. Selain itu, kami juga berharap agar stakeholder terkait dapat terus mendukung upaya ini agar masalah kemacetan dan kejahatan dapat teratasi dengan baik,” ujar Iptu Jhoni Albert singkat.

Dias

Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT - Kamis, 17-April-2025 - 20:25

BELAJAR DARI SEJARAH

selengkapnya..

Loading poll ...

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater