Resmikan Masjid Al Najamuddin, Bupati Dan Wabup Ajak Masyarakat Makmurkan Masjid

Jumat, 18-April-2025, 20:34


Lahatonline.com, Lebuay Bandung — Bupati Lahat H.Bursah Zarnubi, SE, didampingi Wakil Bupati Widia Ningsih, SH.MH meresmikan Masjid Al Najamuddin yang berada Jalan ke arah Kantor Camat Merapi Timur, Kelurahan Lebuay Bandung, Jumat (18/04/25).

Peresmian tersebut turut disaksikan langsung oleh pendiri Masjid, H Taufik Rahman, SH mantan sekda Muara Enim, tokoh agama dan tokoh masyarakat, Kepala Perangkat Daerah di Lingkungan Pemkab Lahat, Camat Merapi Timur Aria Pulun, SE serta masyarakat sekitar.

Dalam sambutannya, Bupati Lahat, yang akrab disapa BZ ini menekankan pentingnya peran masjid bukan hanya sebagai tempat ibadah melainkan sebagai pusat kegiatan islam.

Dengan demikian semua masyarakat diharapkan dapat mengambil peran dan partisipasi aktif dalam memakmurkan masjid.

Hal tersebut tidak lain adalah untuk membangun akhlak yang baik terutama anak-anak sesuai dengan salah satu visi Kabupaten Lahat Menata Kota, Membangun Desa, yang artinya menciptakan SDM yang unggul ditingkat desa baik itu di keagamaan ataupun yang lainnya.

Kemudian selain memakmurkan masjid, Bursah juga mengajak seluruh orang tua untuk mendorong anak-anak belajar membaca al quran. Dan pemkab Lahat telah mengeluarkan surat edaran, apabila azan berkumandang waktu salat, agar aktifitas dihentikan sejenak dan bergegas melaksanakan salat di masjid.

“Konsep mendirikan masjid bukan hanya sebagai tempat beribadah, atau tempat berkumpul, namun masjid juga memiliki peran untuk membangkitkan kekuatan rohaniah dan iman, serta difungsikan sebagai tempat musyawarah untuk kemaslahatan umat dalam membangun masyarakat,” ujarnya.

Kemudian, Wakil Bupati Lahat, Widia Ningsih menambahkan, agar masyarakat dapat menghentikan aktifitasnya sejenak dikala suara azan telah dikumdangkan.

“Sesuai apa yang disampaikan oleh bapak bupati tadi agar masyarakat dapat menghentikan aktifitasnya sejenak dikala suara azan telah dikumandangkan, khususnya di sekitaran area masjid Al Najamuddin dan umumnya warga Kabupaten Lahat, ayo kita makmurkan masjid-masjid,” tambahnya singkat.

Sementara itu, H. Taufik Rahman, SH pendiri Masjid menyampaikan, masjid tersebut yelah diwakafkan kepada masyarakat, artinya Masjid tersebut adalah milik bersama dan untuk masyarakat

“Najamuddin itu adalah Almarhum ayah saya, beliau meninggal dunia pada umur 52 tahun, masih cukup muda menurut kami, dan sekarang nama tersebut kami abadikan untuk nama Masjid ini yaitu Al Najamuddin untuk mengenang bliau,” sampainya saat diwawancarai usai acara peresmian.

Selanjutnya, Taufik juga menyampaikan terima kasih kepada Bupati dan Wakil Bupati Lahat yang telah menyempatkan hadir dan meresmikan masjid tersebut.

Menurutnya, itu merupakan sebuah kebanggaan dan hal luar biasa. Dia berharap dengan diresmikannya masjid tersebut dapat membawa keberkahan dan meningkatkan keimanan serta ketaqwaan masyarakat sehingga menjadikan masyarakat yang beriman dan religius.

“Ini merupakan kehormatan bagi kami Bapak Bupati Lahat dan ibu Wakil Bupati dapat hadir untuk meresmikan Masjid Al Najamuddin, dan kami sampaikan tadi bahwa Bupati Lahat Bursah ini adalah sahabat kami dikala SMA, kami tahun betul siapa bliau suaranya garang tapi orangnya baik, dan bliau merupakan aktivis Nasional dan sudah barang tentu memilik relasi yang luas dan kami kira Lahat akan maju pesat dibawah kepemimpinan bang Bursah, ” Ucapnya.

Kemudian, Camat Merapi Timur Aria Pulun menambahkan, sesuai apa yang telah diarahkan oleh Bupati Lahat, agar masyarakat di Merapi Timur dapat memakmurkan masjid, ramaikan masjid, dan masjid ini nantinya tempat untuk bermusyawarah bagi masyarakat.

Kegiatan peresmian masjid ditutup dengan penandatanganan prasasti dan doa bersama.

Dias

Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT - Kamis, 17-April-2025 - 20:25

BELAJAR DARI SEJARAH

selengkapnya..

Loading poll ...

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater