Lapas Kelas IIA Lahat Bangun Tambahan Hunian, Atasi Overcrowding dengan Dukungan Pemkab

Rabu, 1-Oktober-2025, 22:07


Lahat – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Lahat terus melakukan langkah strategis dalam mengatasi persoalan overcrowding yang selama ini menjadi tantangan utama di lingkungan pemasyarakatan.

Sebagai bentuk sinergi, Lapas Lahat menjalin kerja sama dengan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lahat melalui program hibah pembangunan tambahan kamar hunian bagi warga binaan.

Bantuan hibah tersebut diwujudkan dalam pembangunan kamar hunian baru di Blok B dengan penambahan satu lantai yang akan menambah 8 kamar.

Proyek pembangunan ini telah dimulai sejak 20 Agustus 2025 dan saat ini telah menyelesaikan tahap pengecoran tiang pondasi. Selama proses berlangsung, pengawasan ketat dilakukan oleh petugas Lapas guna memastikan seluruh kegiatan konstruksi berjalan aman, tertib, serta tidak mengganggu stabilitas keamanan di dalam Lapas.

Kepala Lapas Kelas IIA Lahat, Reza Meidiansyah Purnama, menyampaikan apresiasi atas dukungan penuh Pemkab Lahat.

“Kerja sama ini adalah langkah nyata dalam mengatasi permasalahan overcrowding di Lapas. Penambahan kamar hunian bukan hanya solusi teknis, tetapi juga bagian dari upaya memberikan ruang pembinaan yang lebih manusiawi, aman, dan kondusif bagi warga binaan,” ujarnya.

Sementara itu, Pemkab Lahat menegaskan bahwa hibah pembangunan ini merupakan bentuk komitmen pemerintah daerah dalam mendukung pembinaan sosial dan menjaga keamanan masyarakat.

Dengan adanya penambahan kamar hunian baru, diharapkan kualitas pembinaan bagi warga binaan dapat berjalan lebih optimal sekaligus mengurangi tekanan akibat jumlah penghuni yang melebihi kapasitas ideal.

Langkah ini sekaligus menjadi bagian dari dukungan terhadap Program Akselerasi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan. Lapas Kelas IIA Lahat menegaskan komitmennya untuk terus menciptakan lingkungan pemasyarakatan yang lebih tertib, aman, dan berkeadilan.

(YOKI)

Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

KOTA AGUNG - Jumat, 10-Oktober-2025 - 21:28

CAMAT KOTA AGUNG KOMITMEN CEGAH STUNTING

selengkapnya..

Loading poll ...

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater