Tingkatkan Kesadaran dan Kreatifitas Ramah Lingkungan, Olah Limbah Jadi Produk Bernilai

Senin, 6-Oktober-2025, 20:27


Lahat, Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) kabupaten Lahat bersama forum PUSPA Seganti Setungguan Kab. Lahat melaksanakan kegiatan pengembangan KIE (Komunikasi, Informasi dan Edukasi ) perlindungan khusus tingkat daerah kabupaten/ kota dalam rangka peningkatan kesejahteraan perempuan dan anak melalui kegiatan Daur Ulang Sampah .

Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) Kabupaten Lahat, Hj. Nurlela S. Ag melalui kabid Perlindungan perempuan dan anak Emi Suryani SPdi menyampaikan Program ini merupakan lanjutan, sebelumnya kami sudah melakukan pembinaan ke sekolah MI MIT SAQU Imam Malik Lahat.dan Rumah Qur’an Al-Hikmah, di sekolah tersebut komite bekerja sama dengan Bank Sampah DP Patner, setiap Jumat anak-anak bersedekah dengan sampah, kemudian sampah tersebut dikumpulkan di bank sampah di jual, dan uangnya bisa digunakan untuk sekolah.

‘Nah di situ juga kita kembangkan lagi ada memilah sampah, yang ada nilai jualnya itu kaleng, barang plastik, sedangkan yang kantong plastik/asoy tidak ada harga jualnya tetapi ini menjadi permasalahan juga Jadi kami berinovasi lagi, kita memanfaatkan dari kantong assoy ini menjadi tas daur ulang sehingga kantong kresek tadi bisa dapat digunakan kembali “, ucap Emi. Senin (06/10/2025)

“Dalam mendukung program Bapak Bupati Lahat Bursah Zarnubi SE dan Wakil Bupati Lahat Widia Ningsih SH MH, dalam mengurangi sampah pelastik, dari
kantong asoy yang tidak berguna bisa menghasilkan dengan nilai jual dan menjadi bermanfaat kembali, di ubah menjadi tas, dompet, tas bekal dan lainnya dengan warna membentuk motifnya dari kantong asoy sendiri di buat pola sesuai selera kita”, ucapnya.

Harapannya hal ini dapat menjadi contoh untuk ibu-ibu dan anak anak lainnya mengumpulkan sampah dan memanfaatkan sampah tersebut menjadi nilai ekonomis.

“Semoga hasil karya yang sederhana ini bisa menjadi bukti nyata, bahwa keterampilan sederhana dapat membawa nilai tambah bagi keluarga dan masyarakat, dan semoga dengan pelatihan ini, dapat terus meningkatkan kesadaran dan kreatifitas ramah lingkungan dimasyarakat dalam mengolah limbah menjadi produk bernilai ekonomi”, ucapnya . (EY)

Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

KOTA AGUNG - Jumat, 10-Oktober-2025 - 21:28

CAMAT KOTA AGUNG KOMITMEN CEGAH STUNTING

selengkapnya..

Loading poll ...

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater